Wabup Suiasa Buka Lomba Mancing Ikan Air Deras di Kerobokan

Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menghadiri acara lomba mancing ikan lele di sungai air deras, bertempat di Jl. Sudut Indah Banjar Kancil, Kelurahan Kerobokan

Redaksi9.com - Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menghadiri acara lomba mancing ikan lele di sungai air deras, bertempat di Jl. Sudut Indah Banjar Kancil, Kelurahan Kerobokan, Minggu(7/7). Acara ini mengambil sebuah tema ”Meningkatkan Kreatifitas masyarakat dan kepedulian terhadap kebersihan sungai” yang diikuti sebanyak 900 para pemancing. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Camatsuiac Kuta Utara A.A. Ngurah Arimbawa, Lurah Kerobokan yang diwakili oleh Kasi Pembangunan Made Kodet Diatmika, Bendesa Adat Kerobokan A.A Putu Sutarja.  

Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa menyerahkan dana motivasi sebesar Rp 41 Juta kepada Ketua Panitia I Nyoman Kardiasa disaksikan oleh seluruh peserta lomba mancing di pagi hari.

Dalam sambutan Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa mengatakan amat sangat senang dan bahagia bisa melihat, menyaksikan dan memperhatikan kegiatan yang sangat baik dilaksanakan dalam bentuk lomba mancing di aliran sungai air deras di lingkungan Banjar Kancil, Kelurahan Kerobokan saat ini.”Ini merupakan suatu kegiatan yang saya pandang sangatlah penting untuk terus dilakukan secara berkelanjutan. Untuk itu kegiatan lomba maning di Kabupaten Badung yang dilakukan oleh masyarakat sebagai komonitas penggiat dan penggembar memancing ini begitu sangat luar biasa dikunjungi bahkan jumlah pesertanya berada di seluruh Bali khususnya di Kabupaten Badung banyak komunitas peserta menggembari lomba mancing saat ini.”Kata Wabup Suiasa.

Lebih lanjut dikatakan dengan adanya  event-event lomba mancing yang ada dikalangan masyarakat saat ini, sangatlah penting dirasakan oleh masyarakat sebagai momentum untuk menyalurkan hobinya berupa hiburan.”Untuk itu kegiatan ini yang dilakukan oleh masyarakat sebagai salah satu partisipasi serta membuktikan masyarakat untuk mewujudkan Visi dan Misi Pemerintah Baik itu dari Pemerintah Provinsi Bali berupa “Nangun sat kerthi loka Bali.”di samping itu Pemerintah Kabupaten Badung juga memiliki Visi dan Misi, dimana  ada enam prinsip dasar pembangunan salah satunya berupa properment untuk menjaga, memelihara, serta melestarikan lingkungan itu sendiri.”imbuhnya.

Sementara itu Ketua Panitia I Nyoman Kardiasa menyampaikan, terima kasih Kepada Pemerintah Kabupaten Badung yang sudah mendukung terlaksananya acara lomba mancing ikan lele di Banjar Kancil Kerobokan. Adapun latar belakang daripada lomba mancing air deras ini dengan adanya rasa kepedulian terhadap sungai serta kelestarian sungai tersebut.”Untuk itu warga masyarakat Br. Kancil melihat peluang di aliran sungai dengan dilaksanakannya lomba-lomba mancing air deras berupa lomba mancing ikan lele. ”Kata Nyoman Kardiasa.

Lebih lanjut dikatakan dulunya sungai yang berada disini sangatlah dangkal sehingga adanya perbaikan sungai oleh Pemerintah Kabupaten Badung, serta menormalisasi sungai dengan kedalaman  90 Cm dengan panjang 350 Meter, lebar 4 meter.”untuk itu dengan normalisasi saat ini sungai yang ada di sini sangatlah bersih, sehingga Pemerintah Kabupaten Badung selalu memperhatikan kegiatan-kegiatan masyarakat di kalangan bawah khususnya saat lomba mancing ini.”imbuhnya. (ira)

TAGS :

Komentar