Info Terkini Covid-19 di Bali Kamis 14 Maret 2022, Kasus Positif Bertambah 28 Orang

Kasus Covid-19 Kamis 22 Maret 2022



Redaksi9.com – Sekretaris Satgas Penanggulangan Covid-19 Provinsi Bali I Made Rentin menyampaikan perkembangan kasus Covid-19 di Provinsi Bali pada Kamis, 14 April 2022 terjadi pertambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 28 orang, pasien sembuh bertambah 57 orang, dan meninggal dunia 1 orang.

Made Rentin juga menyampaikan perkembangan pencapaian vaksinasi booster di Provinsi Bali mencapai 57,49 %, dan semua daerah telah mencapai di atas 40 %. Tertinggi Denpasar = 76,32 % dan terendah Buleleng = 40,50 %.

Adapun hasil rekap vaksinasi booster (vaksin 3) terdapat 1 (satu) daerah yang sudah mencapai 70 % atau lebih, yaitu Denpasar. Terdapat 3 (tiga) daerah yang sudah mencapai 60 % atau lebih, yaitu Badung, Tabanan, Gianyar. Terdapat 2 (dua) daerah yang sudah mencapai 50 % atau lebih, yaitu  Klungkung dan Bangli. Terdapat 3 (tiga) daerah yang sudah mencapai 40 % atau lebih, yaitu Jembrana, Karangasem, dan Buleleng. (hsm)

TAGS :

Komentar