Tim Gotong Royong PDI Perjuangan Bali Bagi Masker di Renon

Redaksi9.com – Tim Gotong Royong Penanggulangan Covid-19 DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali terus bergerak membantu pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19). Seperti yang dilakukan kepada masyarakat yang beraktivitas di wilayah Renon Denpasar sampai dengan Kantor DPD PDI Perjuangan, Jumat (10/4).

Menurut Ketua Bidang Pembagian Masker, Ni Wayan Sari Galung, S.Sos., setiap minggu tim ini terjun ke masyarakat, baik untuk membagikan masker dan hand sanitizer maupun melakukan penyemprotan desinfektan.

"Hari ini kami membagikan sekitar 500 masker kepada masyarakat yang masih beraktivitas di ruas ruas jalan sekitar kawasan Renon," ujarnya usai acara.

Anggota Komisi IV, DPRD Provinsi Bali ini menambahkan, tim ini merupakan gabungan dari Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Bali dengan pengurus DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali. Nantinya, tim ini akan bergerak setiap minggunya untuk membagikan masker, hand sanitizer, serta melakukan penyemprotan disinfektan.

"Ciri khas PDIP sebagai partai dari wong cilik, kami selalu bekerja secara bergotong royong dalam setiap kegiatan. Semua kader bergerak bersama-sama di wilayah masing-masing. Kami bergerak bersama dalam menghadapi wabah virus corona ini," kata Sari Galung.

Ia mengatakan, kegiatan ini terus berkesinambungan tiap Minggu. Jika hari ini dibagikan 500 masker, maka pekan depan kami akan 500 hand sanitizer.

Ia menambahkan, sebelumnya ia bersama anggota DPRD dari Denpasar Selatan telah menyumbangkan masker ke Kelurahan Serangan dan Panjer sebanyak 1500 masker.

Ia berharap, apa yang sudah diberikan dapat bermanfaat bagi masyarakat dan memberikan semangat untuk tetap optimis dalam melawan wabah virus corona ini. (ira).



TAGS :

Komentar