Redaksi9.com - Pertandingan tenis meja ganda campuran sistem gugur pada ajang Pekan Olah Nasional (PON) XXI akan berlangsung di GOR Angsapura, Medan, Sabtu (14/9).
Pelatih Tenis Meja Kontingen Bali, Gede Astika mengatakan atlet Bali, yakni Nyoman Bayu Santika dan Ni Ketut Devinta M berhadapan Noor dan Marwah (Kalimantan Timur)
Kadek Oggy KS dan Deviyanti Nur (Bali) berhadapan dengan Habbie dan Sopie atlet tuan rumah Sumatera Utara. Sedangkan Putu Tedja Lazuardi dan Komang Anik S (Bali) akan berhadapan dengan atlet hasil pertandingan atlet Aceh dan Jawa Barat.
Begitu juga atlet Pulau Dewata Komang Sugira dan Made Sisca Pratiwi berhadapan dengan Rizon dan Mira atlet DKI Jakarta (kis)