Sekda Bali Berharap Standar Pelayanan Pendidikan di Bali Naik Kelas

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bali Dewa Made Indra membuka secara resmi Pendampingan Pemenuhan Standar Pelayanan Minimum (SPM) Bidang Pendidikan Pemerintah Daerah di Harris Hotel and Residence, Sunset Road, Badung, Selasa (Anggara Paing, Pujut) 26 Maret 2024.

Redaksi9.com -- Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bali Dewa Made Indra membuka secara resmi Pendampingan Pemenuhan Standar Pelayanan Minimum (SPM) Bidang Pendidikan Pemerintah Daerah di Harris Hotel and Residence, Sunset Road, Badung, Selasa (Anggara Paing, Pujut) 26 Maret 2024.

Selain membuka pendampingan, Sekda Dewa Made Indra juga dipercaya menjadi narasumber dalam acara yang digelar oleh Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP). Acara yang dihadiri oleh jajaran satuan pendidikan ini mengambil tajuk “Optimalisasi Perencanaan Satuan Pendidikan dalam Mendukung Pemenuhan SPM Urusan Pendidikan”.

Dalam arahannya, Dewa Made Indra mengharapkan kepada para peserta agar momen pertemuan tersebut bisa menjadi semangat dan motivasi dalam peningkatan mutu SPM pendidikan di Bali.

"Tadi dilaporkan pencapaian SPM kita , Kabupaten/Kota di Bali sudah berada di level Tuntas Pratama, secara nilai itu di kisaran tujuh. Sudah bagus, sudah beberapa tahun kita capai. Maka sekarang kita bertemu untuk membangun kesepakatan dan komitmen, akhir tahun depan kita harus naik kelas menuju ke level yang lebih tinggi yakni Tuntas Madya. Untuk itu, melalui kesempatan ini saya memotivasi dan mengajak para Kepala Sekolah dan para Kepala Dinas Pendidikan se Bali untuk bekerja lebih keras dalam pemenuhan - pemenuhan SPM," cetusnya saat diwawancarai awak media.

TAGS :

Komentar